Friday, January 22, 2010

Tips Mengatasi sakit perut karena sambal

Buat anda penggemar sambal pedas, pernahkah anda merasakan perut mulas karena kebanyakan makan sambal..? Kalo pernah silahkan simak artikel berikut.

Ada tips agar bila anda makan makanan yang pedas nggak menyebabkan sakit perut mulas( tetapi bukan diare lho...).

Anda bisa minum enzim pencernaan semacam : enzyplex, enzymfort, dan enzim pencernaan lainnya. Sebaiknya anda minum sewaktu makan. Sehingga anda akan terhindar dari sakit perut "mulas" karena sambal.

Enim ini bisa anda minum juga setelah makan. Karena pada dasarnya enzim ini untuk membantu pencernaan kita supaya normal.

Kandungannya apa saja ya...?

Amilase, protease, lipase, asam desoksikholat, vitamin b1,b2,b6,b12, niasimnamida, dan kalsium pantotenat. Ini semua adalah enzim yang membantu mencernakan protein, lemak, dll di dalam perut kita.

Indikasi : Suatu terapi pengganti yang menjamin tersedianya nutrisi yang diperlukan melalui pencernaan dan metabolisme yang efisien dan baik, juga bermanfaat pada gangguan pencernaan dengan gejala rasa sebah, kembung, terbentuknya gas, rasa tidak enak atau rasa penuh pada lambung, dan pada keadaan dimana dibutuhkan enzim pencernaan akibat makan terlalu banyak, intoleransi terhadap makanan, salah cerna dan lain-lain gangguan pencernaan.

Dosis : 1- 2 tablet pada waktu makan atau sesudahnya.

No comments:

 
Copyright © 2011. ANGSA HITAM . All Rights Reserved Design by Herdiansyah . Published by Borneo Templates